Kata siapa untuk menjadi wirausaha itu harus sarjana yang pintar? Buktinya ada cara "Goblok" untuk bisa sukses berwirausaha.
Ini nih motivasi "goblok" ala
Almarhum Bambang Mustari Sadino yang akan membuat kamu puter otak untuk mencari maknanya.
Bambang Mustari Sadino
yang akrab dipanggil Om Bob ini memberikan kata-kata sederhana namun
sarat makna. Bagaimana tidak, masa orang mau sukses dikatakan "goblok"?
Jika
Sobat perhatikan baik-baik dalam perkataannya yang sangat sederhana ini
tersimpan rahasia besar untuk menjadi seorang wirausaha. Oke langsung
saja kita bahas satu persatu.
Orang "goblok" tidak berfikir urutan, sedangkan orang pintar berfikir urut. (Bob Sadino)
Orang
pintar selalu otak-atik rencana sedangkan orang "goblok" lebih
mementikan tindakan, meskipun tindakannya tidak sistematis. Membuat
rencana itu penting Sob, tapi jauh lebih penting adalah action. Karena
planning tanpa action nggak akan menghasilkan apa-apa.
Orang
pintar tidak mudah percaya dengan orang lain, jadi semuanya mau
dikerjain sendiri, seolah tak ada yang bisa menggantikan dirinya. (Bob
Sadino)
Nah, orang "goblok" akan mencari orang pintar yang harus lebih pintar darinya, untuk menjalankan usahanya (Bob Sadino)
Nih
emang realita Sob, seorang wirausaha pemula, sering terlalu bersemangat
mengerjakan usahanya, saking semangatnya, segala sesuatu dikerjakannya
sendiri bahkan takut kalau-kalau idenya dicuri orang lain. Nah, kalau
orang "bodoh" dia akan mencari orang yang lebih pintar darinya, punya
ide lebih baik darinya untuk diajak bekerja sama membangun usaha, atau
bahkan "mempekerjakan" orang pintar itu untuk membangun usahanya, jadi
Siapa yang lebih pintar hayoo??.
Orang
"goblok" nggak pandai menghitung, makanya lebih cepat mulai usahanya,
kalau orang pinter menghitungnya "njelimet" jadi nggak mulai-mulai
usahanya (Bob Sadino)
Orang "goblok" nggak banyak
mikir, nggak banyak itung-itunga, Baginya Think Less Do More, coba deh
bedain orang yang ngitung-ngitung nggak jelas sama orang yang Doing
selama satu bulan? Siapa yang lebih menghasilkan?
Orang
pinter ketemu gagal,cendrung mencari kambing hitam untuk menutupi
kekurangannya. Lain hal dengan orang "goblok" jika ketemu gagal, nggak
merasa dia gagal karena dia merasa sedang belajar (Bob Sadino)
Ini
nih yang paling parah dari seorang yang "ngaku" pinter. Kalo udah gagal
aja nyari-nyari orang yang bisa disalahin. Egois, dan nggak mau ngaku
kalau sebab gagal itu dia bukan orang lain. Kalo orang "goblok" mah
nyantai aja, kan nggak ngerasa pinter, jadi ya nggak sakit kalau gagal,
namanya juga masih belajar.
Bisnis itu hanya modal dengkul, bahkan jika Anda nggak punya dengkul, pinjam dengkul orang lain (Bob Sadino)
Orang
"goblok" nggak menjadikan modal sebagai alasan nggak mulai usaha, tapi
orang pinter sering gagal mulai usaha karena alasan modal. orang
"goblok" nggak punya modal ya usaha pinjam modal dari orang lain.
Jika
ingin bahagia (sukses) jangan jadi karyawan, mulai dari sekarang
jadilah orang goblok. Karena orang "goblok" nggak mudah cemen. Bergerak
sesuai nalar dan bersahabat dengan kegagalan. (kegagalan = keberhasilan)
(Bob Sadino)
Nah, kita ditantang Om Bob nih Sob,
kalau mau sukses ya jadilah orang goblok, karena orang goblok itu nggak
cemen nggak takut tantangan, dan nggak takut gagal.
Nah, Maukah kamu jadi orang "goblok" Sob? Atau masih mau jadi wirausaha yang "sok" pinter?
"goblok" yang dimaksud
Almarhum Bambang Mustari Sadinomenurut
penafsiran aku adalah orang yang cerdik dan lebih memikirkan action
daripada teori. Jadi memang nggak perlu "pinter" untuk berhasil
berwirausaha, yang penting doing dan jangan cengeng .
Ini penafsiran versi aku sob, kalau Sobat sekalian punya pandangan lain boleh ditambahkan di kolom komentar ya.. Salam sukses